1.1. Rumusan CPL Program Studi Teknik Lingkungan
Kode | Deskripsi CPL |
CPL01 | Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa serta memiliki moral, etika, dan kepribadian yang baik dalam menyelesaikan tugas, sambil menumbuhkan rasa bangga dan cinta tanah air serta mendukung perdamaian dunia. |
CPL02 | Mampu memanfaatkan pengetahuan interdisipliner dalam bidang matematika, sains alam, ilmu material, teknologi informasi, dan keteknikan guna mendukung pemahaman holistik terhadap prinsip-prinsip rekayasa |
CPL03 | Mampu berkomunikasi secara efektif baik lisan maupun tulisan, serta memiliki jiwa kepemimpinan dan kemampuan bekerjasama dalam tim lintas disiplin dan lintas budaya. |
CPL04 | Mampu merencanakan, menyelesaikan, dan mengevaluasi pekerjaan teknik lingkungan secara sistematis dengan mempertimbangkan keterbatasan sumber daya, aspek teknis, regulasi, sosial, budaya, serta keberlanjutan lingkungan. |
CPL05 | Mampu mengidentifikasi, merumuskan, menganalisis, dan menyelesaikan permasalahan teknik lingkungan yang kompleks, khususnya terkait pengelolaan lingkungan air, udara, dan tanah, dalam rangka melindungi kesehatan masyarakat dan menjaga kelestarian lingkungan. |
CPL06 | Mampu memilih dan memanfaatkan sumber daya, metode, keterampilan, serta perangkat berbasis teknologi informasi dan komputasi untuk perancangan dan analisis rekayasa lingkungan dalam penanganan masalah pengelolaan lingkungan. |
CPL07 | Mampu melakukan desain dan melaksanakan |
CPL08 | Mampu menerapkan sains dasar dan prinsip rekayasa dalam menyelesaikan masalah rekayasa, manajemen lingkungan dan wirausahawan di bidang teknik lingkungan. |
CPL09 | Mampu belajar sepanjang hayat dan mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, serta isu-isu aktual yang relevan dengan bidang teknik lingkungan. |